Tanggal 16 May 2017 Puri Delta Asri 6 mendapat kehormatan atas kunjungan dari Direktur Utama Bank Tabungan Negara (BTN) Bapak Maryono. Beliau didampingi manajemen Dwiwahana Delta Megah meninjau fasilitas, bangunan dan rumah contoh di lokasi. Kami berterima kasih atas dukungan Bank Tabungan Negara selama ini yang selalu merupakan partner setia PT Dwiwahana Delta Megah dalam membangun perumahan bersubsidi sejak tahap pertama sampai tahap ke 6 ini. Kami bertekad akan selalu lebih baik dalam kualitas dan pelayanan dalam menyediakan perumahan bersubsidi bagi masyarakat Jawa Tengah pada khususnya dan masyarakat Indonesia pada umumnya.